PAKET WISATA LOMBOK BACKPACKER
Anda bingung mencari jasa pelayanan perjalanan yang emnyediakan Paket Wisata Lombok Backpacker?, atau anda ingin berlibur tanpa harus ribet?, maka kamilah solusi tepatnya. Kami merupakan perusahaan tour and travel yang siap mewujudkan keinginan anda untuk berlibur hemat di Lombok tanpa ribet.
Lombok adalah sebuah pulau yang berada di bagian Timur Pulau Bali. Pulau Lombok adalah bagian dari provinsi Nusa Tenggara Barat dan merupakan garis batas antara fauna flora Asia dan Australia. Di sini banyak sekali terdapat tumbuhan dan hewan-hewan yang mirip dengan hewan Australia. Pulau Lombok menyimpan pesona alam yang tidak kalah dari Pulau Bali, tak hanya wisata pantai saja, Lombok juga memiliki temat-tempat wisata gunung, wisata sejarah dan juga wisata kuliner yang sangat sayang apabila anda lewatkan.
Keberadaan tempat-tempat wisata tersebut tersebar luas di seluruh penjuru Pulau Lombok, dan masing-masing menawarkan panorama yang tentunya mampu memanjakan anda.
Beberapa lokasi wisata yang ada di Lombok yaitu:
- Gunung Rinjani
Lokasi wisata pertama yang sangat terkenal di Lombok adalah Gunung Rinjani. Ikon wisata ini merupakan gunung merapi tertinggi kedua di Indonesia dengan ketinggiannya mencapai 3.726 mdpl. Objek wisata yang satu ini sangat cocok bagi anda yang menyukai petualangan dan rintangan, karena trek menuju puncak gunung terbilang cukup berat, jadi kurang cocok bagi anak-anak manja. Meskipun treknya tidak mulus, namun sepanjang perjalanan anda akan dimanjakandengan hamparan pepohonan hutan hujan dan savana luas dan lengkap tentunya dengan pemandnagan Edelweis di sepanjang jalan. Di Gunung Rinjani anda juga dapat sejenak beristirahat di Danau Segara Anak yang etrbentuk dari kawah gunung. Danau ini memiliki air yang cukup jernih bewarna kebiruan tentu membuat and aingin berenang di dalamnya. Sesampai di puncak gunung Rinjani anda akan disuguhkan dengan pemandangan alam sekitar dari ketinggian yang sangat indah. Hamparan pepohonan yang hitau, area perbukitan dan juga pemandangan pulau Gili dari kejauhan akan memanjakan anda.
- Gili Trawangan
Lokasi selanjutnya yang sangat populer di Lombok adalah Gili Trawangan. Kawasan ini berupa sebuah pulau dengan hamparan pasir putih di sepanjang bibir pantainya. Ada banyak sekali kegiatan yang dapat anda lakukan di lokasi wisata yang satu ini,mulai dari mencicipi fresh seafood, berjemur, berenag, snorkeling, melihat penyu, kayaking, dan lain sebagainya. anda juga dapat menikmati keindahan matahari terbenam dengan panorama yang sangat indah dari kawasan ini.
- Ait terjun Benang Kelambu
Selain pantai, ternyata Lombok juga memiliki lokasi wisata air terjun, dan salah satu lokasi air terjun yang populer di Lombok adalah air terjun benang kelambu. Tempat wisata ini berada sekitar 32 km dari kota Mataram. Air terjun ini bersumber dari mata air dan membentuk seperti kelambu. Alam sekitarnya yang masih asri dan hijau, ditambah dengan udara yang sejuk tentunya menjadikan tempat ini sebagai lokasi wisata favorit di kalangan wisatawan.
- Desa Sade
Jika anda puas menikmati keindahan alam yang ada di Lombok, maka sempatkan diri anda mengunjungi Desa Sade. Desa iniemerupakan bukti jika Pulau Lombok juga memiliki wisata budaya yang tak kalah saing dengan tempat-tempat lainnya. di kawasan ini anda akan dimanjakan dengan pemandangan bangunan-bangunan tradisional yang amsih menggunakan tiang kayu untuk penyangganya, alang-alang kering sebagai atapnya dan bambu sebagai dindingnya. Bangunan-bangunan tradisional tersebut merupakan rumah tempat tinggal bagi penduduk asli Desa Sade.
Itu dia beberapa destinasi objek wisata populer di wilayah Lombok. Berlibur ke Lombok dan ingin menikmati keseluruhan objek wisata populer Lombok tentunya dibutuhkan persiapan yang lengkap dengan barang bawaan yang tidak sedikit. Namun bagi anda yang tidak ingin ribet, kini kami hadirkan Paket Wisata Lombok Backpacker untuk membuat anda menikmati keindahan Lombok tanpa harus persiapan yang ribet. Paket Wisata Lombok Backpacker memudahkan anda dalam berlibur, karena anda tidak perlu membawa barang yang banyak, cukup membawa tas rasel saja yang diisi dengan beberapa potong baju maka anda dapat menikmati liburan. Untuk fasilitas lainnya selama liburan akan kami sediakan untuk anda.
Contact: 0812 9393 9797
Website: www.indowalk.com
Office : menara palma, kuningan jaksel